Good Bye Transformers, Hello Lost and Found

Tuesday, December 27, 2016

garuda indonesia

Assalamu'alaikum,
Sudah lewat seminggu dari sejak mainan Gavin hilang di pesawat, perasaan bersalah belum juga sirna. Beda sama feeling guilty makan sate padang tengah malem, besokannya udah lupa lagi. Kamu sih te, enak banget...

Waktu itu kejadiannya pas pulang libur lebaran dari Palembang. Pergi-pergi jauh sama Gavin, saya khawatir dia rewel di perjalanan. Maka untuk berjaga-jaga, saya harus membawa sesuatu. Nggak banyak, hanya satu mainan dan satu buku cerita. Dan waktu jalan-jalan ke kota pempek di bulan Juli lalu, Gavin lagi gandrung-gandrungnya sama Transformers. Robot transformers bernama Grimlock itu yang akhirnya ikut jalan-jalan.

Baca juga: Tips Berwisata ke Jembatan Ampera Bersama Buah Hati 

Dari Palembang, kami pulang ke ibukota dengan maskapai Garuda Indonesia. Setelah duduk di kabin, lalu saya mengeluarkan robot-robotan dan memberikannya pada Gavin. Supaya dapat dimainkan Gavin sambil melihat-lihat pesawat yang masih parkir di bandara Sutan Mahmud Badaruddin II Palembang

Sutan Mahmud Badaruddin II Palembang.
mainannya masih dipegang-pegang
Burung besi kemudian take-off, membawa kami menuju langit cerah pagi itu. Saya bersantai sambil mengawasi Gavin yang duduk di sebelah kiri saya, melihat ke luar pesawat dari jendela. Saya tidak lagi memperhatikan di mana si autobot berada. Saat pesawat akan mendarat di bandara Soekarno-Hatta, suami mengingatkan untuk bersiap turun. Saya cepat-cepat membereskan barang, menutup tas, merapihkan majalah, serta memasukkan mainan Gavin. Begitu ingatan saya.

Sampai Cengkareng, kami langsung melanjutkan perjalanan pulang ke rumah. Di perjalanan, Gavin meminta Grimlock-nya pada saya. Saya mencarinya di tas barang-barang Gavin. Tapi nggak ketemu. Sampai di rumah, saya memeriksa kembali semua tas bawaan serta koper.

Yah, nggak ketemu juga. Kemana yaa robot Gavin. Hiks, sedihnya kalau hilang.

Beneran nggak ketemu. Padahal Gavin yang beli sendiri mainannya dari uang angpau lebaran. Sangking dia sudah kepingin banget dan Alhamdulillah memang ada rezeki angpau. Kami mengantarnya untuk membeli mainan Transformers ke toko mainan anak.

Semua kantong tas, bungkusan plastik, selipan-selipan sudah saya periksa dan si robot tetap tidak ketemu. Oke fix, Grimlock sudah hilang. Terakhir dipegang Gavin ya cuma di pesawat. Nggak ada kemungkinan lain, sepertinya ketinggalan. Duh, gara-gara mami nih. Semoga diketemukan oleh pramugari dan disimpankan.

Sepengetahuan saya, jika ada barang yang tertinggal saat penerbangan, maka penumpang dapat menghubungi layanan LOST and FOUND. Dua hari setelah kehilangan, saya menelpon Call Centre terlebih dahulu karena belum mengetahui kontak layanan Lost and Found. Saya tersambung dengan Customer Care Officer Garuda Indonesia yang menanyakan keperluan saya. Kertas dan pulpen tak lupa saya siapkan.

Saya pun memberitahukan perihal tertinggalnya mainan Gavin. Customer Care Garuda dengan seksama merespon keluhan saya. Ia kemudian menanyakan tanggal penerbangan, nomor pesawat yang saya tumpangi, posisi tempat duduk saya dan Gavin, nomor telepon yang dapat dihubungi serta keterangan barang yang hilang.

Mba bersuara merdu di seberang sana sudah mencatat data-data saya, kemudian ia memberikan 9 digit nomor laporan pengaduan serta menginformasikan bahwa saya juga dapat langsung menghubungi Lost and Found Garuda Indonesia yang berada di bandar udara Soekarno-Hatta. Setelah mencatat nomor pengaduan, saya segera mengontak bagian Lost and Found di nomor (021) 550 6261.

Informasi dari Customer Care, bahwa unit pelayanan Lost and Found (hilang dan ditemukan) beroperasi setiap hari pada jam kerja mulai dari pukul 05.00 WIB hingga pukul 01.00 WIB atau dari jam 5 subuh sampai jam 1 dini hari. Ketika sudah tersambung, saya kembali menceritakan kronologi hilangnya mainan Gavin dan memberikan nomor laporan pengaduan dan informasi lainnya yang dibutuhkan.

lost and found garuda indonesia

Setelah mendapat data barang yang saya cari, pihak Lost and Found langsung meneliti daftar barang yang diketemukan di pesawat sesuai nomor penerbangan saya. Hasilnya? Sayang, belum rezeki. Tidak ada robot Transformers Gavin dari daftar termuan barang. Bahkan mereka sampai membacakan daftar barang-barang yang diketemukan dari semua penerbangan tujuan Palembang - Jakarta pada hari yang sama dengan jadwal kami.

Ya sudahlah, mainan Gavin positif hilang. Maafkan kecerobohan mami ya Nak.

Setelah percakapan berakhir, saya menutup telepon. Jeda beberapa menit, ada panggilan masuk dari nomor (021) 806 35009. Ternyata dari staf Garuda Indonesia yang mengkonfirmasikan pengaduan saya. Mas yang menelpon menanyakan kembali tentang mainan Gavin yang hilang dan memberitahukan hasil pencariannya di bagian Lost and Found. Hasilnya teteuup... nihil.


lost and found garuda indonesia
sisihin uang belanja ya maaakk buat gantiin mainan anak
Ohh... jadi, kalaupun saya tidak menghubungi bagian kehilangan, akan ada bagian pelayanan yang menindaklanjuti pengaduan saya. Ya ya ya... terima kasih banyak mba-mba dan mas yang sudah membantu. Jika barangnya memang ditemukan, penumpang dapat mengambilnya ke unit Lost and Found yang berada di bandara. Catatan ini berdasarkan pengalaman pribadi, teman-teman supaya lebih hati-hati ya. Jangan kaya mami nih, ngilangin mainan, tung tung...

Tetapi, jikalau ada yang mengalami hal yang sama, jangan lupa untuk mempersiapkan data-data yang diperlukan. Penting juga untuk mengingat nomor penerbangan atau tetap menyimpan boarding pass dengan baik. Semoga bermanfaat. Wassalam.

be happy,
@deravee

You Might Also Like

8 comments

  1. Makasih saring nya mba Dewi, sangat bermanfaat... Kita memang kadang lupa ada barang yang tertinggal.

    ReplyDelete
  2. wah, mungkin rejekinya sampai di pesawat aja ya gavin. smoga diganti dgn yg lebih baik. thanks for sharing mba dewi... noted.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya ya bun...jodohnya pendek sama si robot, hehe.. Aminn.. Makasi doanya bunda Rizma.. Sama2 :)

      Delete
  3. Sedih mainan Gavin ilang 😢 ndak ada di lost and found juga. . Hmmm
    Btw tfs mbak info mengenai lost and found garuda dan cara pengaduannya. Harus lebih hati" lg saat perjalanan berarti yak. .

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hiks...iya tante Lucky, maminya feeling guilty.. Sama2 semoga bermanfaat. Makasi juga kunjungannya

      Delete
  4. Walaupun nggak ketemu, tapi keliatan banget ya mak Garuda bertanggung jawab banget atas laporannya. Tapi memang mungkin Grimlocknya udah bukan rejeki Gavin lagi ya mak, huhu. Gavin nangis-nangis nggak mak? Kalo Abang yang ngalamin pasti ribut bgt deh anaknya.. Gapapa ya Gavin, nanti dibeliin lagi sama mama papa yang lebih gede ya robotnyaaa :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Buahahah...ngarepp banget tuh mak robot yang gedean...nggu dibeliin mama Una aja deh hihihi... iya mak, paling ngga udah usaha, lega. Ga ketemu ya blm rejeki, lmyn sedih mainannya ilang maminya juga syedih

      Delete

Selamat datang! Terima kasih telah berkunjung.

Komen yuuk.... :)

Cara isi komentar::
Pilih NAME/URL lalu isi dengan URL blog. URL blog yaa... jangan url postingan. Terima kasih temaan.... :-*

@deravee

Subscribe