Hati Terenyuh Melihat Pancaran Mata Bahagia Mereka di Kuntum Farmfield

Saturday, July 22, 2017

kuntum farmfield bogor

Assalamu'alaikum,
Apa kabar Keluarga Indonesia? Blog-nya mami Gav sudah berdebu nih. Sudah lama sekali tidak di-update huhu. Selamat menyambut tahun ajaran baru Mama Papa Kakak Adik. Alhamdulillah Gavin juga sudah menginjak bangku sekolah dasar. Mohon doanya semua semoga dilancarkan. Amin. Maacih ^^

Sharing ceritan perpisahan TK Gavin yang sudah berlangsung hampir 3 bulan lalu #latepost. Perpisahan Taman Kanak-kanak Gavin di bulan Mei 2017 diadakan di ecowisata Kuntum Farmfield yang terletak di Tajur, Bogor, Jawa Barat. Sudah sering dengar ya tentang Kuntum Farmfield?

Area wisata pertenakan dan perkebunan ini memang langsung hits sejak awal dibukanya. Makanya saya juga mengidam-idamkan untuk bisa kesana.

Baca juga: Tumpah Ruah Kegembiraan di Safari Journey

Walaupun sedikit banyak sudah mendengar kefemesan Kuntum Farmfield, tapi saya baru melihat cuilan foto-fotonya saja dari postingan orang. Apa sih yang membuat Kuntum Farmfield ini begitu berkesan bagi para pengunjungnya? Nah kira-kira nanti bisa memberi penilaian sendiri lewat foto-foto yang saya sajikan [gorengan sama es teh manisnya pesen sendiri].

kuntum farmfield bogor

kuntum farmfield bogor
@ Gerbang masuk Kuntum Farmfield yang hijau nan asri

Rombongan Gavin: teman-teman, guru dan ibu-ibu pendamping bertolak dari Bekasi sekitar pukul 08.30 menuju Tajur, Bogor. Waktu itu kami pergi di hari Selasa tanggal 9 Mei 2017. Saat itu belum memasuki musim liburan sekolah. Alhamdulillah perjalanan kami pun lancar. Rute perjalanan melalui tol Jagorawi dan keluar di pintu tol Bogor.

Setibanya di lokasi semua peserta segera turun dari bus dan langsung merasakan sejuknya udara Bogor. Kami sudah berada di pintu masuk kawasan Kuntum Farmfield. Suasananya begitu asri. Dipenuhi dengan
tanaman-tanaman hijau. Rombongan menyempatkan foto di plang besar Kuntum Farmfield.

Kuntum Farmfield bogor
Gallery tanaman hias dan souvenir

Setelah itu kami masuk melalui pintu kecil ke bagian front office. Masuk kesini suasananya semakin indah. Di lobby ini terdapat restoran yang dikelilingi kolam ikan dan indoor garden tempat penyemaian bunga-bunga hias.

Panitia mendaftarkan kedatangan kami kepada petugas. Harga Tiket Masuk adalah Rp 40.000,- per orang. Untuk rombongan lebih dari 20 orang, HTM-nya menjadi Rp 35.000,- per orang. Harga tiket ini hanya untuk tarif masuk dan keliling di lokasi wisata Kuntum Farmfield tidak termasuk kegiatan lainnya. Sambil menunggu proses registrasi, panitia membagikan konsumsi makan siang. Anak-anak memberi makan ikan. Pakan ikan seharga 5 ribu rupiah per bungkus.

Terdapat paket-paket wisata dengan berbagai kombinasi kegiatan untuk field trip siswa. Dari pilihan paket wisata tersebut pengunjung dapat membayar tiket terusan sesuai kegiatan yang dipilih, paket konsumsi maupun pendopo yang digunakan. Daftar harga untuk paket field trip bisa didapatkan di kantor marketing Kuntum yang berada di lobby. Dari daftar harga yang saat itu saya terima, harga paket yang tersedia mulai dari Rp 110.000,- per anak.

Setelah saya dan para peserta masing-masing sudah memiliki tiket masuk, kami pun melewati lajur yang diarahkan petugas menuju zona utama Kuntum Nurseries sambil menyerahkan lembaran tiket.

Memberi Makan Ikan

Kuntum Farmfield bogor

Kuntum Farmfield bogor

Kuntum Farmfield

Kuntum Farmfield bogor
Pasukan merah siap belajar di Kuntum Farmfield

Kuntum Farmfield bogor
Kolam ikan cantik mengelilingi lobby, restoran serta gallery

Sebelum menjelajah ke dalam semua peserta dipersilahkan memilih caping. Caping ini dipinjamkan kepada para tamu selama berkunjung. Dengan menggunakan caping anak-anak dapat terlindung dari cuaca panas selama  bereksplorasi.

Kuntum Farmfield bogor

Kuntum Farmfield bogor

Kuntum Farmfield bogor
Bu caping dan Nak caping =)

Apa saja kegiatan yang dilakukan di Kuntum Farmfield?  
Kegiatan pertama yang dilakukan anak-anak adalah memberi makan hewan ternak. Gavin dan teman-temannya langsung antusias untuk memberi makan hewan-hewan ternak yang berada di dalam kandang. Mereka semangat sekali. Untuk memberi makan ternak, pengunjung harus membeli dulu pakan atau sayurannya di booth pakan ternak. Harga pakan tertera pada foto-foto di bawah.

Koridor menuju zona Kuntum Nurseries, petugas memeriksa tiket pengunjung

Luas dan bersih

Hewan-hewannya lucu-lucu, sehat dan terawat. Ada kelinci, sapi, kambing, domba, ayam, kancil. Saya mengajak Gavin untuk memberi makan kelinci dan domba. Domba anak-anak yang putih dan berbulu tebal. Saat memberi sayuran pada kelinci, mulanya Gavin agak takut tetapi penasaran. Saya arahkan bagaimana memberikannya.

Lanjut memberi makan anak domba, dombanya menyambut uluran sayur Gavin dengan cepat. Gavin senang sekali. Sang domba mengunyah dengan lahap. Gavin belajar tentang ragam hewan ternak, apa makanannya dan tentu saling mengasihi sesama makhluk hidup. Oiya, beli sayurannya cukup 1 bakul saja.

Setelah itu kami menuju bilik marmut dan kelinci. Kandang ini berupa kamar besar yang tertutup dengan dinding jaring-jaring disekelilingnya. Dasarnya diselimuti dengan daun-daun kering. Anak-anak maupun pendamping dapat masuk ke dalam dan bersinggungan langsung dengan hewan-hewan kecil ini. Boleh menyentuh dan juga memberi makan. They are so cute.  

Memberi Makan Ternak

Kuntum Farmfield

Kuntum Farmfield
asrama kelinci

Kuntum Farmfield
Susu anak sapi Rp 10.000,-

Kuntum Farmfield
Bakul sayuran berisi kangkung,rumput-rumput dan wortel

Kuntum Farmfield
Pakan ayam & bebek 5 ribu. Pakan kelinci & marmut 5 ribu (2 bungkus)
  Kuntum Farmfield

Kuntum Farmfield

Saya melihat anak-anak semakin antusias. Celotehan dan binar mata mereka yang begitu bersemangat menandakan betapa gembiranya mereka. Karena di sini selain berwisata, mereka diajak terlibat langsung dalam beraktifitas, mengenal hewan ternak dan cara merawatnya. Lokasinya yang luas dan asri juga memberikan keleluasaan bagi anak-anak untuk berlari-larian.

Baca juga: 800 Meter Jakarta Kids Dash, Aku bisa!

Dari kandang marmut, saya lanjut melihat sapi-sapi besar dan hewan-hewan ternak lainnya. Tempat wisatanya masih luas, masih panjang ke belakang. Selanjutnya saya menemani Gavin untuk memancing. Terdapat kolam ikan besar sebagai lokasi pemancingan untuk pengunjung. Sewa pancing seharga 15 ribu per buah. Umpannya dapat diminta ke penjaga kolam.
Kuntum Farmfield

Kuntum Farmfield
tupai

Kuntum Farmfield
di sini bilik marmut :-*

Kuntum Farmfield
We love and care each other  <3

Kuntum Farmfield
hai gengs ~(^,^)

Kuntum Farmfield
Si Kancil anak baik

Kegiatan memancingnya seru. Anak-anak maupun para mama heboh ingin sampai berhasil mendapat ikan. Kami pun harus jelimet mempelajari cara kerja pancing. Belum lagi tarik ulur umpan yang terlanjur lepas dalam sekejap sebelum ikan menghampiri. Karena kami duduk berdempet-dempetan, sempat mata pancing Gavin dan teman-temannya saling tersangkut. Jadi saat memancing, agar selalu waspada jangan sampai nyangkut dengan kail sebelah.

Anak-anak memancing juga harus dengan pendampingan orang dewasa karena bahaya kail pancing yang tajam. Di dekat area memancing terdapat kandang itik dan bebek, kolam-kolam kecil yang dipenuhi soang yang asyik berenang. Bebeknya banyak, cantik-cantik,saya suka sekali menikmati pemandangan ciptaan Allah nan indah tersebut.  

Memancing Ikan

Kuntum Farmfield

Kuntum Farmfield

Kuntum Farmfield
Senyum bahagia mendapat ikan

Kuntum Farmfield

Mengenal Ternak Unggas

Kuntum Farmfield
don't judge and let support each other

Kuntum Farmfield

Kuntum Farmfield

Kuntum Farmfield
kandang itik

Daan... ternyata lumayan juga jalan kaki hingga sampai sini. Sambil anak-anak masih sibuk memancing, para mama beristirahat sembari foto-foto. Sehabis memancing saya terus ke lahan perkebunan. Track-nya masih panjang juga...! Ada perkebunan luas. Anak-anak berlari-lari lepas di areal perkebunan. Ini adalah perkebunan dan pertanian organik. Lalu ada jalur menurun ke arah pendopo di bawah. Saya tidak sampai kesana. Kata teman, pengunjung dapat menunggang kuda di sana.

Setelah menjelajah ke lahan perkebunan, ibu guru mengajak anak-anak untuk beraksi dalam tangkap ikan. Karena tiket masuk kami bukan paketan, ibu guru membayar lagi untuk kegiatan anak-anak bermain tangkap ikan. Sayangnya saya kurang tahu waktu itu menambah bayar berapa. Kolam yang akan dimasuki ini sebelumnya masih kering. Setelah mendaftar, baru petugas menyalakan pancuran air untuk mengisi kolam. Ikan-ikan mas yang akan ditangkap juga dituang terlebih dahulu sebanyak 2 ember.

Jelajah Perkebunan

Kuntum Farmfield
Friendly environment
Perkebunan di lereng gunung

Huwaa.... anak-anak diajak main air? Nggak mau berhenti deh. Ditambah lagi kerusuhan rebutan ikan. Duh mereka makin hepi. Liburannya benar-benar total. Karena waktu mereka dapat berkumpul dan bermain bersama seperti ini sangat istimewa. Tidak bisa disamakan dengan saat mereka berada di sekolah yang terbatas ruang dan waktu.

Berkumpul, tertawa riang bersama, lari-larian, bermain air, mencoba berbagai pengalaman baru, semuanya bercampur jadi satu menjadikan hari mereka begitu bahagia. Selain berwisata mereka diajak terjun langsung dengan aktifitas luar ruang dan menyatu dengan alam. Perfecto. Sungguh hati saya pun tersentuh melihat kebahagiaan mereka. Saya terharu. Gavin pun begitu riang dan tak kenal lelah.

Bermain Tangkap Ikan

Kuntum Farmfield
ikannya buat mami masak besok ya

Kuntum Farmfield
kolam games tangkap ikan

Jika ingin mengikuti kegiatan bertani, anak-anak dapat memilih wisata seperti mengenal macam-macam tanaman, tanaman hias, buah-buahan maupun tanaman obat, memanen sayuran organik, menanam benih padi, menanam benih sayur, mencangkok dll. Kegiatan  beternak: memberi makan ternak, tangkap ikan, tangkap bebek dan menunggang kuda. Kegiatan kesenian: melukis caping, membatik dan membuat keramik. Informasi lebih lengkap dapat langsung menghubungi Kuntum Farmfield ya.

Setelah anak-anak selesai bermain tangkap ikan, masing-masing anak mendapatkan oleh-oleh ikan hasil tangkapannya sendiri sebanyak 2 ekor. Kemudian saya membawa Gavin untuk bersih-bersih. Lokasi kamar mandinya bersisian dengan mushola. Kamar mandinya dilengkapi dengan ruang bilas. Airnya dingin, jernih dan mengalir deras. Bangunan mushola berupa rumah panggung dari kayu. Semuanya lengkap memberikan kenyamanan bagi para pengunjung.

Kuntum Farmfield
Ketentuan survey

Kuntum Farmfield
Musholla

Acara selesai pukul 15.30 WIB. Lumayan... lama juga ya. Asyik, seru dan pastinya sangat berkesan untuk anak-anak. Terima kasih ibu guru dan para panitia. Terima kasih teman-teman. Sampai jumpa. Semoga bermanfaat. Wassalam.

Tips Wisata ke Kuntum Farmfield:
1. Membawa air minum yang banyak
2. Membawa baju ganti, sabun, shampoo dan handuk kecil
3. Membawa plastik untuk baju basah
4. Snack dan bekal yang cukup
5. Perlengkapan lain sesuai kebutuhan pribadi

Kuntum Farmfield
www.kuntumnurseries.com
PT. Kuntum Hijau Lestari
Jl. Raya Tajur 291, Bogor - 16145
Jawa Barat - INDONESIA
Phone: 0251-8244725

e-mail: promokuntum@yahoo.com
instagram @kuntumfarmfield

Love,
@deravee 

You Might Also Like

18 comments

  1. Bagus juga nih buat study tour anak sekolah sama anak2 mahasiswa. Jadi nggak cuma jalan2 atau having fun aja melainkan belajar tentang lingkungan.

    nurazizahkim.blogspot.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya bagus... Refreshing tapi juga belajar yaa... Makasi udah mampir :)

      Delete
  2. wah, si kecil tampak bahagia ya mba.. sepertinya perlu diagendakan wisata edukatif ramah anak ketempat ini nih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bener mas, hepi banget bocah hehe... Iya smoga bisa piknik juga ya ke kuntum bawa anak2 :)

      Delete
  3. terakhir ajak anak ke sini pas musim hujan jd ngak bisa menyusuri semua areal hehhe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah sayang ya mba.. iya ni pas banget Gavin cuacanya lagi cerah, dapet semua

      Delete
  4. ke bogor rutin tiap bulan sih , tapi ke sentul :D heee, ini buat anak2 untuk belajar tentang dunia alam biar menyatu jadi pecinta alam nantinya .

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah ke sentul ke mana tuh mas hehehe... Iya betul, supaya bisa mengenal dan menyayangi alam utk terus melestarikannya ya

      Delete
  5. wah asyik ay sarana edukasi buat anak juga

    ReplyDelete
    Replies
    1. Okeh ya Mamah tira, refreshing juga nambah wawasan juga :)

      Delete
  6. Raya ke kuntum sama temen2 daycare pas field trip tahun lalu, ngga mau nyemplung ke kolam ikan takut basah hahahah.. tapi field trip tahun ini ke bitaro farm centre, mau nyemplung & ngambilin lobster :D Gavin dah ke BFC beloom?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Horee Raya mau nyemplung hehehe... Mungkin dulu belum berani ya mih..lebih seru lagi tuu nangkepin lobster.. Gavin belum pernah ke BFC

      Delete

Selamat datang! Terima kasih telah berkunjung.

Komen yuuk.... :)

Cara isi komentar::
Pilih NAME/URL lalu isi dengan URL blog. URL blog yaa... jangan url postingan. Terima kasih temaan.... :-*

@deravee

Subscribe